Esplanade Rooftop : Tempat Bagus Mengambil Foto di Singapore

Salah satu tempat paling bagus untuk mengambil foto di Singapore adalah di lantai terbuka paling atas (rooftop) dari gedung esplanade – sebuah gedung theater pinggir pantai Singapore yang atapnya berbentuk durian yang letaknya tak jauh dari patung singa Merlion.

Lihat gedung esplanade melalui foto di bawah ini yang terlihat sebagai bangunan berbentuk kubah berduri seperti durian di atasnya (bangunan paling kiri di foto).

gedung durian esplanade terlihat dari patung singa merlion

Dari atas gedung esplanade ini, kita bisa mengambil foto gedung-gedung pencakar langit di kawasan Marina yang menjadi pusat bisnis dan keuangan di Singapore. Selain itu kita bisa juga mengambil foto dengan latar bangunan ikon Singapore seperti Marina Bay Sands Hotel yang berbentuk kapal di atasnya, kincir tertinggi dunia “Singapore Flyer”, dan juga Merlion Park (patung singa merlion) yang terlihat dari kejauhan.

Baca juga : Helix Bridge; Tempat Bagus Berfoto di Singapore (Termasuk Pre-wedding)

Foto-foto suasana di atas gedung ” durian” esplanade ini beserta bangunan lain yang bisa terlihat dan dinikmati bisa dilihat dari slide foto di bawah ini.

Waktu yang paling bagus kesini adalah di waktu sore hari menjelang matahari akan terbenam, dimana kita akan bisa menikmati pergantian suasana kota dari waktu siang hingga menjadi malam dengan lampu-lampu kota yang indahnya. Jika siang hari kesini maka akan sangat panas terik karena di ruang terbuka. Selain itu mulai sore hingga malam ada kafe juga di atas. Di sore hari menjelang malam ketika lampu-lampu kota mulai muncul itulah waktu yang sangat tepat dan menjadikan lantai atas terbuka (rooftop) gedung esplanade ini menjadi tempat bagus mengambil foto di Singapore.

Butuh pemandu atau penunjuk jalan (guide) selama di Singapore ? silakan klik DISINI.

Penasaran ingin melihat bagaimana pemandangan di sekitar esplanade di waktu malam ? Silakan lihat fotonya dengan mengklik DISINI.

Baca juga : Cara Menuju Ke Patung Singa Merlion dari Esplanade

Di malam minggu atau malam waktu libur maka lantai atas (rooftop) gedung theater esplanade Singapore ini akan sangat ramai karena dipenuhi oleh muda mudi dengan berbagai aktivitasnya. Ada yang kumpul-kumpul dengan temannya, ada yang berpacaran, atau sekedar menikmati suasana kota.

Baca juga : foto kota Singapore dari atas kincir tertinggi dunia

Maka jangan lewatkan kesempatan anda untuk naik ke atas rooftop (lantai terbuka paling atas) di gedung theater esplanade ketika di Singapore untuk mengambil foto-foto yang bagus dengan latar belakang ikon dan gedung-gedung tinggi Singapore beserta cahaya lampunya di waktu malam.

Artikel Lain Yang Tekait

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *