6 Cara Menuju Pulau Sentosa / Universal Studio Singapore

Ada 6 cara menuju ke pulau sentosa dan Universal Studio di Singapore bagi wisatawan yang masih awam atau bagi siapa saja yang belum mengetahuinya.

Perlu diketahui bahwa pulau Sentosa adalah sebuah pulau resort (tempat wisata) khusus yang terpisah dari pulau utama Singapore.  Letak persisnya berapa di bagian tengah sebelah selatan Singapore. Walaupun terpisah, akan tetapi jaraknya dari pulau utama sangatlah dekat karena hanya dibatasi oleh selat sempit, dan ada jembatan yang panjangnya tak sampai 1 km yang menjadi penghubung antara pulau Sentosa dengan pulau utama Singapore.

Tempat terdekat ke pulau Sentosa dari pulau utama Singapore adalah Harbourfront atau Vivoo City mall. Maka dari 6 tips yang ada tentang cara menuju ke pulau Sentosa ini, tips no 1 sampai 4 beranggapan bahwa pembaca sudah tiba di harbourfront atau mall vivoo city. Harbourfront sendiri letaknya bersebelahan dan menyatu bangunannya dengan mall vivoo city.

Berikut cara-cara menuju ke pulau sentosa dan universal studio di Singapore,termasuk jika dari Harbourfront atau mall vivoo city. (Silakan klik pada link masing-masing nomornya untuk penjelasan lebih detail).

  1. Naik monorail yang disebut juga Sentosa Express dari Vivo City station yang letaknya di lantai 3 mall vivoo city
  2. Naik bus RWS8 dari halte bus vivoo city atau halte bus harbourfront
  3. Naik cable car (kereta gantung) dari Harbourfront Tower 2 yang letaknya berada di sebelah mall harbourfront
  4. Jalan kaki ke sentosa dari belakang mall vivoo city di lantai 1 (Vivoo city’s waterfront promenade) menyusuri Sentosa Boardwalk.
  5. Naik taxi ke sentosa
  6. Sewa mobil khusus + sopir menuju sentosa (silakan klik).

Bagi yang membutuhkan jasa penunjuk jalan (guide) Singapore silakan klik DISINI.

Tersedia juga : jasa panduan arah dan wisata jarak jauh (online).

Baca juga : Cara ke Patung Singa Merlion Park dengan MRT.

Masing-masing dari 6 cara menuju ke pulau Sentosa dan Universal Studio di Singapore termasuk bagi yang berangkat dari harbourfront atau mall vivoo city (poin no 1 hingga 4), bisa dibaca detailnya dengan mengklik link yang disediakan pada masing-masing poin di atas, dimana sebagiannya akan diposting di kemudian hari.

Artikel Lain Yang Tekait

3 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *